Perantau Bukittinggi-Agam Halal Bi Halal, Dimeriahkan Nedi Gampo dan Mak Katik

Metrobatam.com, Batam – Dalam rangka merayakan bulan Syawal dan menjalin silaturahmi antar warga perantau asal Kota Bukittinggi dan Kabupaten Agam, Sumatera Barat menggelar Halal bi Halal. Acara ini akan diselenggarakan di Ballroom Goodway Hotel, Nagoya, Minggu (31/7/2016), Pukul 13 WIB.

Ali Amran, Ketua paguyuban Ikatan Keluarga Luhak Agam (IKLA) menjelaskan bahwa acara halal bi Halal ini merupakan acara rutin setiap tahunnya digelar oleh paguyuban yang dipimpinnya. Acara ini merupakan momentum bagi perantau Bukittinggi-Agam untuk saling bertemu dan bercengkrama sehingga dapat terbangun silaturahmi dan komunikasi.

Menurut Ali Amran, jumlah warga perantau asal BUkittinggi-Agam di Batam cukup besar, yakni diperkirakan lebih dari 40 ribu orang. Mereka bekerja diberbagai sektor, mulai dari pelaku usaha kecil, pegawai hingga pengusaha dan pejabat. “Pada kesempatan halal bi halal ini mereka bisa saling bertemu. Saling berbagi informasi dan saling dukung mendukung satu sama lainnya,”ujarnya.

Dalam kesempatan yang sama, Panitia halal bi halal, Rahmad Nasri menambahkan bahwa acara ini juga turut dihadiri oleh Walikota Bukittinggi dan Bupati Agam. Selain itu, juga berencana hadir perantau Minang dari Johor Bahru, Malaysia.

Bacaan Lainnya

Guna memeriahkan acara, panitia juga memboyong beberapa artis dan budayawan Minang dari Sumatera Barat, yakni Nedi Gampo dan Musra Dahrial. “Nanti kita juga ada bagi-bagi hadiah doorprize untuk dunsanak-dunsanak yang beruntung. Jadi, bagi warga IKLA yang ada di Batam, kami mengundang untuk hadir tepat pada waktunya,”himbau Rahmad. (edj)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *