Ratusan Rela Ngantri Membuat Kartu Kuning di Disnaker Kota Tanjungpinang, Ini Sebabnya

Metrobatam.com, Tanjungpinang – Ratusan orang rela antri dari pagi untuk membuat Kartu Kuning (Kartu tanda pencari kerja,red) di Dinas Tenaga Kerja, Koperasi dan Usaha Mikro Kota Tanjungpinang, Kamis (20/7).

Eka salah satu staf Dinas Tenaga Kerja, Koperasi dan Usaha Mikro Kota Tanjungpinang mengatakan bahwa dirinya sudah melayani pembuatan kartu kuning ini dari pagi.

“Udah dari pagi bang, banyak yang buat bang,” ujar Eka kepada Metrobatam.com, Kamis (20/7).

Kata Eka, alasan mereka membuat kartu kuning ini adalah untuk syarat tes masuk CPNS Kemenkumham yang akan dibuka Agustus mendatang.

Bacaan Lainnya

“Hampir semua tes CPNS,” ucap Eka.

Muhammad Rajib salah pencari kerja yang membuat kartu kuning mengatakan alasan karena ini merupakan syarat wajib mengikuti tes CPNS.

“Kartu kuning itu syarat pentingnya jadi Kami rela bang biarpun ngantri, ” paparnya.

Budi Arifin

Pos terkait