Anggap Fadli Zon Nyinyir Mulu, Wasekjen PPP: Kapan Majunya

Metrobatam, Jakarta – Wakil Ketua Umum Gerindra Fadli Zon menyebut Indonesia butuh pemimpin seperti Vladimir Putin, bukan yang planga plongo. PPP menganggap pernyataan Fadli merupakan nyinyiran dan itu dilakukan terus menerus.

“Kalau elite negeri ini bisanya hanya nyiinyir mulu, kapan majunya,” ujar Wasekjen PPP Achmad Baidowi alias Awiek kepada wartawan, Jumat (30/3).

Awiek mengaku tak mengerti apa maksud Fadli menyatakan bahwa Indonesia ‘butuh’ Putin. Bagi Awiek, pemerintah di bawah Presiden Joko Widodo sudah terbukti kinerjanya.

Awiek lalu memamerkan sejumlah kebijakan dan keberhasilan yang menurutnya sudah diraih Jokowi dan jajarannya. Bagi Awiek, Jokowi sudah tegas sebagai pemimpin bangsa.

Bacaan Lainnya

“Hanya di era Jokowi pemerintah tegas dalam beberapa hal: eksekusi mati terpidana narkoba, pembubaran petral, jalan tembus Transpapua, negoisasi Freepot, penenggalaman kapal asing (ilegal), percepatan pembangunan infrastruktur, penuhi janji kepada warga Aceh yang tanam saham untuk beli pesawat, redistribusi lahan, percepatan sertifikasi lahan,” beber Awiek.

Gerindra hingga detik ini memilih beroposisi dengan Jokowi di Pilpres 2019. Mereka terus menggaungkan Ketua Umum Prabowo Subianto untuk menjadi calon presiden penantang Jokowi. PPP pun ragu Prabowo punya kelas yang sama dengan Putin, seperti yang digembor-gemborkan Fadli Zon.

“Kalau hanya diukur dengan memimpin sebuah partai atau organisasi HKTI dan dibandingkan dengan Putin, ya tidak seimbang,” cetus Awiek. (mb/detik)

Pos terkait