AS-China Sepakat Redakan Perang Dagang, Bursa Eropa Reli

Metrobatam, Jakarta – Bursa-bursa utama Eropa mencatatkan reli pada perdagangan hari Senin (3/12/2018) setelah akhir pekan lalu Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump dan Presiden China Xi Jinping sepakat untuk melakukan gencatan senjata di tengah-tengah konflik dagang kedua negara.

Indeks FTSE 100 di London naik 1,18% ke posisi 7.062,41, indeks DAX di Frankfurt melompat 1,85% ke level 11.465,46, sementara indeks CAC 40 di Apris bertambah 1% menjadi 5.053,98.

Indeks Eropa Stoxx 600 melonjak lebih dari 1,6% dengan hampir semua sektor berada di zona positif, CNBC International melaporkan.

Saham-saham sumber daya alam Eropa yang memiliki eksposur tinggi terhadap China melompat hampir 5% akibat respons positif para pelaku pasar atas kesepakatan yang dicapai dua negara dengan perekonomian terbesar dunia itu. Sektor otomotif juga melesat naik lebih dari 4%.

Bacaan Lainnya

Trump dan Xi, yang makan malam bersama hari Sabtu pekan lalu di sela-sela pertemuan G20 di Argentina, sepakat untuk menunda pengenaan tarif impor tambahan di awal tahun depan sambil melanjutkan pembicaraan perdagangan.

Ini berarti AS setuju untuk tidak menaikkan bea impor 10% menjadi 25% awal tahun depan terhadap berbagai produk China senilai US$200 miliar (Rp 2.870 triliun).

Jika setelah 90 hari kedua negara tidak dapat mencapai kesepakatan perdagangan, besaran bea impor itu akan naik menjadi 25%, kata Gedung Putih. Negosiasi perdagangan akan membahas alih teknologi paksa dan hak kekayaan intelektual yang selama ini disebut Trump dilakukan oleh Beijing. (mb/cnbc indonesia)

Pos terkait