Belanda Dipermalukan Yunani 1-2

Metrobatam, Eindhoven – Tim nasional Belanda menelan kekalahan di pertandingan ujicoba saat menjamu Yunani. De Oranje kalah 1-2 dari Yunani.

Saat melakoni pertandingan di Philips Stadion, Eindhoven, Jumat (2/9) dinihari WIB, Belanda sebenarnya mampu menguasai bola lebih banyak. Dalam catatan Soccerway, mereka melakukan 54 persen ball possesion. Sementara untuk shot on target, Belanda enam kali melakukannya di sepanjang pertandingan.

Gol pertama di pertandingan Belanda melawan Yunani tercipta di menit 14. Georginio Wijnaldum yang mencatatkan namanya di papan skor, untuk membawa tim besutan Danny Blind unggul lebih dulu.

Berawal dari satu kesalahan umpan bek Yunani, Steven Berghuis mampu mencuri bola. Dia memberi umpan terobosan untuk Vincent Janssen. Dengan tenang, pemain yang kini memperkuat Tottenham Hotspur itu mengecoh pemain belakang Yunani, sebelum mengirim umpan tarik yang dimaksimalkan Wijnaldum menjadi gol.

Bacaan Lainnya

Yunani mencatatkan gol di menit 29. Kostas Mitroglou yang menjadi pencetak golnya, meneruskan umpan silang Vassilis Torosidis. Mitroglou mampu menyundul bola masuk ke gawang dari jarak dekat.

Gol itu membuat laga imbang dengan skor sama kuat 1-1 berjalan hingga jeda pertandingan.

Gol kemenangan Yunani di pertandingan kali ini dicetak oleh Giannis Gianniotas di menit 75. Berawal dari serangan balik cepat, Mitroglou bisa mengancam dengan sepakan dari dalam kotak penalti.

Kiper Belanda, Jeroen Zoet, bisa menepis bola, tapi bola rebound bisa disambar oleh Gianniotas, yang baru masuk di menit 56 menggantikan Konstantinos Fortounis. Yunani pun berbalik unggul.

Di sisa pertandingan, Belanda tak mampu menambah gol lagi. Mereka pun harus menerima kekalahan dengan skor akhir 2-1.

Bagi Belanda, ini merupakan kekalahan pertama dalam empat pertandingan terakhir. Sebelumnya, mereka memetik tiga kemenangan dan sekali hasil imbang.

Susunan Pemain
Belanda: Zoet, Bruma, Blind, Veltman, Willems (Dost 80), Sneijder (Propper 65), Wijnaldum (Klaassen 72), Strootman (Hendrix 65), Promes, Berghuis, Janssen.

Yunani: Karnezis (Kapino (46), Holebas (Bakasetas 46), Torosidis (Stafylidis 46), S Papastathopoulos, Tzavellas, Manolas (K Papadopoulos 46), Maniatis, Mandalos (Karelis 83), Samaris, Fortounis (Gianniotas 56)(mb/detik)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *