BNN: Ongkos Kurir Sabu di Indonesia Paling Murah

Metrobatam.com, Jakarta – Maraknya peredaran narkotika di Indonesia tidak luput dari biaya imbalan atau ongkos untuk para kurir yang cukup murah. Deputi Bidang Pemberantasan Narkotika BNN, Irjen Pol Arman Depari menganalisis ongkos sebagai kurir di Indonesia jauh lebih murah ketimbang ongkos kurir narkoba di negara lain.

“Saya jelaskan ongkos kurir di Indonesia adalah yang paling murah. Sekali berangkat hanya Rp 3 juta sampai Rp 7 juta, kalau di negara lain bisa mencapai 10 ribu dolar,” ujar Deputi Pemberantasan Narkotika, Irjen Pol Arman Depari di Kantor BNN, Jl MT Haryono Cawang, Jaktim, Selasa (24/5).

Tidak hanya itu, kurir di luar sana biasanya diberikan fasilitas yang cukup mewah. Fasilitas tersebut meliputi mulai dari biaya menggunakan pesawat terbang untuk transportasi, biaya pengiriman, biaya penginapan hingga kendaraan untuk mobilisasi di kota tujuan.

“Mereka diberi fasilitas sampai diberikan penginapan, hingga diberikan pinjaman mobil oleh para bandar narkoba untuk melakukan peredaran,” lanjutnya.

Bacaan Lainnya

Dia melanjutkan, untuk Indonesia sendiri para bandar narkotika atau sindikat tertentu sengaja merekrut para wanita. Hal itu dikarenakan, perempuan lebih tidak di curigai oleh petugas dalam menjalankan aksi penyelundupan.

“Bahkan kurir wanita lebih banyak digunakan agar tidak ketahuan oleh petugas dan nantinya untuk dijadikan pacar atau dinikahi dengan iming-iming cinta,” tutup Arman. (mb/detik)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *