Dapatkan Keseimbangan Hidup dari Gadget

Metrobatam.com – Sebagai masyarakat urban yang hidup di tengah padatnya rutinitas kota besar, kita dituntut untuk dapat beraktivitas dengan cepat dan juga lugas. Tak jarang akibat terlalu sering melakukan kegiatan yang tanpa disadari terus berulang setiap harinya, kejenuhan akan rutinitas tersebut bisa datang secara tiba-tiba, entah ketika di kantor ataupun setelahnya.

Banyak cara yang dilakukan untuk mengatasi kejenuhan yang kadang datang secara tiba-tiba. Biasanya, orang akan meninggalkan sebentar kegiatan yang sedang dilakukannya demi menghindari rasa suntuk yang berlanjut. Mulai dari melakukan apa yang menjadi hobinya, ataupun sekadar bermain dengan gadget yang mereka punya.

Tak heran memang jika gadget menjadi salah satu perangkat yang dijadikan “pelarian” menghilangkan jenuh karena fungsinya yang tak hanya sekadar mendukung aktivitas, menghilangkan jenuh, namun juga banyak fitur canggih yang dihadirkan dengan teknologi terbaru untuk membantu meningkatkan taraf hidup kita. Rata-rata orang menghabiskan waktu dengan bermain game jika sedang mengalami kejenuhan.

Semakin hari teknologi yang ditawarkan oleh sebuah gadget semakin canggih. Seperti yang dilakukan perusahaan besar asal Korea Selatan, Samsung dengan produk terbarunya Samsung Galaxy S7 serta S7 edge yang saat ini telah masuk ke Indonesia. Perangkat ini menawarkan sebuah pengalaman bermain game dengan grafis yang tinggi dan bebas akan masalah lag.

Bacaan Lainnya

Selain itu, Samsung Galaxy S7 juga menawarkan game launcher yang secara otomatis dapat mengkategorikan game yang diunduh ke dalam satu folder, serta dibekali sebuah cooling system yang ditanamkan agar kestabilan baterai tetap terjaga dan tidak mudah panas saat bermain game. Sebuah pengalaman baru juga bisa kita dapatkan dengan adanya dukungan aksesoris Gear VR yang membuat kita dapat masuk ke dalam dunia virtual.

Tak hanya bermain game dengan gadget, banyak orang juga mencoba menghilangkan suntuk dengan cara pergi ke kafe untuk berkumpul dengan kerabat. Tak hanya berbincang dan menyantap makanan ataupun menyeruput secangkir kopi, tak jarang kunjungan ke kafe juga dimanfaatkan untuk menambah koleksi foto di media sosial.

Salah satu fitur andalan Samsung Galaxy S7 dan S7 edge juga terletak pada kameranya yang mengusung kemampuan Night Photography dengan dukungan fitur Dual Piksel Megapixel. Teknologi Dual Pixel ini merupakan fitur yang pertama kali ditanamkan pada kamera smartphone. Dengan adanya teknologi tersebut, menangkap gambar secara jelas walaupun dengan keadaan pencahayaan yang rendah atau pada malam hari sekalipun jadi mudah. Hal ini tentu membuat memaksimalkan hasil gambar yang kita ambil untuk dibagikan ke media sosial.

Bagi mereka yang memiliki sedikit waktu luang di akhir pekan, biasanya dapat menghilangkan jenuh dengan pergi ke tempat wisata. Kegiatan wisata di tempat terbuka yang jauh dari listrik biasanya membuat baterai gadget butuh pengisian lebih. Samsung Galaxy S7 dan S7 edge yang memiliki kapasitas baterai yang mencapai 3000 mAh dan 3600 mAh serta fitur pengisian yang lebih cepat, membuatnya menjadi gadget yang cocok dibawa saat liburan di luar ruangan.

Selain itu, teknologi Hybrid Dual SIM untuk meletakan micro SD yang mencapai 200 GB, serta prosesor yang mencapai 4GB membuat Samsung Galaxy S7 dan S7 edge layak dijadikan sebuah pendamping dalam keseharian kita untuk menunjang aktivitas serta menghilangkan kejenuhan. Peranan gadget di zaman yang serba canggih ini sangatlah penting untuk menunjang kehidupan kita, disinilah kita harus pintar memilih gadget mana yang cocok serta dapat memenuhi kebutuhan hidup yang seimbang.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *