Manusia Terkaya di China, Hartanya Rp 410 Triliun

Metrobatam, Jakarta – Pendiri Alibaba Group, Jack Ma, menyalip posisi Wang Jianlin sebagai orang terkaya di China. Pekan lalu, harta Jack naik dan bertambah hingga mencapai US$ 30,9 miliar atau setara Rp 410,9 triliun (kurs Rp 13.300/dolar AS).

Selama ini posisi orang terkaya di Negeri Tirai Bambu dipegang oleh pengusaha properti, Wang Jianlin dengan harta US$ 30,7 miliar atau sekitar Rp 408,3 triliun.

Akhirnya Wang harus turun ke posisi kedua setelah disalip Jack. Sementara di posisi ketiga ada Komisaris Tencent, Ma Huateng, dengan harta US$ 29,7 miliar atau sekitar Rp 395 triliun.

Seperti dikutip dari Forbes, Selasa (16/5), Jack bisa naik ke posisi pertama setelah harga saham Alibaba, e-commerce terbesar China, itu melonjak hingga US$ 120,34 per lembar di Bursa New York.

Bacaan Lainnya

Dalam beberapa tahun terakhir ini, Jack Ma dan Wang Jianlin sudah bersaing ketat menempati posisi nomor wahid terkaya di China.

Namun bukan tidak mungkin suatu saat Ma Huateng juga mengambil alih posisi paling bergengsi itu. Sebab, kekayaan Ma Huateng hanya selisih sekitar US$ 1 miliar dari mereka berdua.

Ketiganya boleh jadi orang terkaya di China, tapi orang terkaya Asia masih dipegang oleh pengusaha asal Hong Kong, Li Ka-shing, dengan harta US$ 32,9 miliar. (mb/detik)

Pos terkait