MU Akhirnya Tumbang di Markas Tim Promosi Huddersfield Town

Huddersfield – Rentetan tidak terkalahkan Manchester United akhirnya putus. Bertandang ke markas tim promosi Huddersfield Town, MU dipaksa menyerah dengan skor akhir 1-2.

Pada pertandingan di Stadion John Smith’s, Sabtu (21/10) malam WIB, MU dikejutkan tim tuan rumah dengan ketinggalan dua gol lebih dulu di babak pertama. Aaron Mooy dan Laurent Depoitre membobol gawang yang dijaga David de Gea hanya dalam selang lima menit.

Marcus Rashford yang baru masuk di babak kedua memberikan dampaknya dengan menciptakan gol balasan sekaligus menghidupkan asa MU. Setan Merah kemudian terus menekan Huddersfield tapi gagal menciptakan gol penyama.

Hasil ini menandai kekalahan pertama MU di Premier League setelah meraih enam kemenangan dan dua seri di delapan laga pertamanya. MU tetap di peringkat kedua klasemen dengan 20 poin hasil sembilan pertandingan, tertinggal lima poin dari Manchester City yang di laga lainnya menghempaskan Burnley.

Bacaan Lainnya

Sementara Huddersfield menembus 10 besar dengan mengoleksi 12 poin.

Jalannya Pertandingan

Sebuah peluang tercipta di awal pertandingan bagi MU. Di menit keenam, Nemanja Matic mengirim umpan lambung yang diterima Romelu Lukaku. Dia mengalahkan penjagaan pemain lawan sebelum melesakkan tembakan, meski masih bisa diantisipasi kiper Jonas Lossl.

Setelahnya, MU dengan sabar mengalirkan serangan dari sisi kiri. Huddersfield mengandalkan serangan balik meski tidak merepotkan lini pertahanan MU.

Pada akhirnya, Huddersfield justru mencetak gol lebih dulu untuk unggul 1-0 di menit 28. Dari kesalahan Juan Mata yang kehilangan bola di lapangan tengah, Huddersfield melakukan serangan balik.

Tom Ince meliuk-liuk di sisi kanan kotak penalti MU, sebelum melepaskan tembakan yang ditepis David de Gea. Bola bergulir ke jalur Aaron Mooy, untuk diteruskan dengan sepakan keras yang kali ini tak mampu dibendung De Gea.

Bencana bagi MU. Lima menit berselang, Huddersfield memaksa De Gea memungut bola dari gawangnya sendiri guna memimpin 2-0.

Dari tendangan gawang Huddersfield, bola jatuh ke lini pertahanan MU. Pemain pengganti Victor Lindelof yang mengawali Laurent Depoitre, gagal mengamankan bola. Depoitre mampu merebut bola dan mengecoh De Gea yan terlanjur keluar dari sarangnya untuk menceploskan bola ke gawang yang kosong.

Meski dalam posisi yang nyaman, Huddersfield masih memaksakan untuk mencetak gol ketiga. Menjelang turun minum, bola sepakan Matic yang diawali dari sepak pojok terblok untuk menghasilkan sepak pojok lainnya yang bisa diamankan Huddersfield.

Setelah turun minum, MU memasukkan Marcus Rashord dan Henrikh Mkhitaryan yang menggantikan Anthony Martial dan Juan Mata.

Huddersfield mulai menumpuk pemain di belakang sehingga membuat MU kesulitan membongkar pertahanan mereka.

Di menit 71, MU nyaris mencetak gol balasan. Umpan pendek Rashford membelah pertahanan Huddersfield, Lukaku yang dikawal Chistoper Schindler gagal mengontrol bola sehingga bisa ditangkap Lossl.

Usaha MU mencetak gol balasan akhirnya membuahkan hasil. Tujuh menit kemudian, Rashford menjebol gawang Huddersfield untuk menjadikan skor kini 1-2.

Lukaku berhasil mengalahkan penjaganya di sisi kanan, untuk mengirim umpan silang ke kotak penalti. Bola disambut Rashford dengan sundulan dari jarak dekat.

MU terus meningkatkan serangannya. Umpan silang Rashford disundul Herrera, Lossl menangkap bola di dalam kerumunan pemain di tengah kotak penalti.

Di menit-menit akhir, De Gea nyaris membuat kesalahan fatal. Serangan balik Huddersfield menemui Rajiv van La Parra, yang dibayangi Young. De Gea buru-buru keluar dari gawangnya untuk mengamankan tapi gagal mendapatkan bola. Untungnya, Lindelof datang membantu.

Memasuki injury time, MU beberapa kali melakukan serangan. Akan tetapi, Huddersfield tidak kehilangan konsentrasi untuk bertahan dan berhasil mempertahankan keunggulan 2-1 sampai laga bubar.

Susunan Pemain

HUDDERSFIELD TOWN: Lossl, Jorgensen, Loewe, Schindler, Smith, Williams, Hogg, Mooy, Ince (Malone 90+3′), Depoitre (Mounie 70′), Kachunga (van La Parra 39′)

MANCHESTER UNITED: De Gea, Valencia, Jones (Lindelof 23′), Young, Mata (Mkhitaryan 46′), Matic, Ander Herrera, Lingard, Lukaku, Martial (Rashford 46′). (mb/detik)

Pos terkait