Padang Dikepung Banjir, Ketinggian Air capai 1 Meter

????????????????????????????????????

Metrobatam.com, Padang – Curah hujan tinggi yang mengguyur Kota Padang sejak  Kamis sore mengakibat hampir seluruh kecamatan di Kota Padang dikepung banjir. Ketinggian air mencapai 30 – 50 sentimeter bahkan ada yang sampai setinggi 1 meter.

“Rata-rata banjir ada 30 sentimeter, 50 sentimeter, 100 sentimeter, bahkan ada yang melebihi itu,” kata Sekretaris BPBD Damkar Kota Padang, Budi Payan kepada Okezone

Seperti yang diketahui Padang memiliki 11 Kecamatan di mana setiap daerahnya dilanda banjir akibat curah hujan yang tinggi sejak pukul 17.00 WIB.

“Seperti daerah Tabing Banda Gadang, Nanggalo, Arai Pinang, Lubuk Buaya, Pampangan, Gondo Rawang, Ampalu, Penggambiran, Lapai Brandon, Seberang Padang, Seberang Panglinggam. Hampir rata semua daerah di kecamatan dilanda banjir,” sambung dia.

Bacaan Lainnya

Daerah yang dia sebutkan itu memiliki ketinggian air pada rentang 50 centimeter hingga satu meter. “Itu yang saya bilang itu ketinggian 50 centimeter sampai 1 meter,” tegasnya.

Pihaknya mengimbau kepada seluruh masyarakat Padang untuk tetap waspada. “Kita berharap kepada masyarakat Padang untuk waspada karena ini banjir hampir merata di semua kota Padang karena sebagian sungai sudah ada yang meluap,” tukasnya. (mb/okezone)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *