Pesta Miras Oplosan, 2 Orang Tewas dan 5 Lainnya Kritis

Metrobatam Medan – Dua orang warga Dusun Meranti, Desa Aek Batu Pinang Awan, Kecamatan Torgamba, Kabupaten Labuhanbatu Selatan, Sumatera Utara, meninggal dunia setelah menggelar pesta minuman keras (miras) oplosan.

Informasi yang dihimpun, keduanya adalah Suryadi alias Ucok Kacang (43) dan Suyitno alias Tris (35). Mereka tewas meski sempat mendapatkan perawatan di rumah sakit.

Pesta miras oplosan yang diikuti keduanya terjadi pada Sabtu 10 Februar 2018 kemarin. Mereka meminum minumas keras yang dibawah salah satu rekan mereka. Minuman tersebut tidak bermerek dan hanya disimpan di wadah air mineral.

Usai menegak miras oplosan itu, kedua korban mengalami mual hingga akhirnya muntah-muntah dan tidak sadarkan diri.

Bacaan Lainnya

“Iya benar, ada dua warga saya yang meninggal dunia setelah pesta miras. Yakni Suryadi dan Suyitno. Mereka sudah dikembalikan ke keluarganya untuk dimakamkan. Selain itu ada dua lainnya yang kritis,” ujar Subali, Kepala Dusun Meranti, Senin (12/2).

Selain dua korban tewas itu, memang masih ada lima warga lainnya yang kritis akibat pesta miras oplosan tersebut. Yakni Andi (28), Suheri (43) dan Selamat (26). Mereka kini dirawat di Klinik Dokter Mahmudin Dalimunthe, Labusel. Lalu Herwanto (30) dan Yusril (17) yang dirawat di Klinik Sehat, Labusel.

“Karena dipanggil ya ikut juga minum dikit. Jenis minumannya gak tau, pastinya dalam botol aqua kecil, beralkohol memang. Mabuk mual malam itu juga,” kata Herwanto.

Hingga berita ini dikirimkan, belum ada keterangan resmi dar kepolisian terkait kasus ini. Kapolres Labuhanbatu, AKBP Frido Situmorang saat dikonfirmasi, menyebut masih melakukan penyelidikan atas kasus tersebut. “Kita masih lidik,” tandasnya. (mb/okezone)

Pos terkait