Sarung Tangan Emas Milik Courtois

Metrobatam, Jakarta – Keberhasilan Chelsea menjuarai Premier League dilengkapi dengan sukses yang diraih Thibaut Courtois yang meraih Golden Glove 2016/2017.

Penghargaan Golden Glove diberikan pada kiper yang mencatatkan clean sheet paling banyak sepanjang musim. Courtois meraihnya di 2016/2017 ini setelah pada sepanjang musim berhasil menjaga gawangnya bersih dari kemasukan pada 16 pertandingan.

Courtois mengalahkan Hugo Lloris yang membayangi di belakangnya. Kiper Tottenham Hotspur itu mencatatkan 15 clean sheet di musim ini.

Lloris punya kesempatan untuk menyamai jumlah clean sheet Courtois setelah Javier Manquillo mencetak gol cepat ke gawang Chelsea di pekan 38. Namun Lloris tidak mampu menjaga gawangnya dari kebobolan dalam lawatan ke Hull City. Kiper asal Prancis itu juga kemasukan satu gol saat timnya menang 7-1.

Bacaan Lainnya

Dikutip dari ESPNFC, Courtois menjadi kiper kedua Chelsea di era Premier League yang meraih sarung tangan emas. Sebelumnya Petr Cech meraih penghargaan yang sama sebanyak tiga kali di musim 2004-05, 2009-10, dan 2013-14.(mb/detik)

Pos terkait