Sekda Kepri Hadiri Pengukuhan Pengurus IPEMI Kepri 2017-2022

Metrobatam.com, Tanjungpinang – Pengurus Ikatan Pengusaha Muslimah Indonesia (IPEMI) Provinsi Kepri periode 2017-2022 resmi dikukuhkan oleh Ketua Umum IPEMI Pusat Hj Inggrid Kansil di hotel CK Tanjungpinang, Senin (27/02). Hadir dalam pelantikan ini, Sekda Provinsi Kepri H.TS. Arif Fadillah beserta istri, sejumlah Kepala SKPD di jajaran Provinsi Kepri, Dewan penasehat IPEMI Kepri Hj.Noorlizah dan sejumlah elemen masyarakat lainnya.

Anik Wahyuni, SE dipercaya menjadi Ketua IPEMI Kepri periode 2017-2022. sementara itu, Iswarajana, SE dan Hj.Caskinih diamanahkan menjadi Sekretaris dan Bendahara. Sekda Provinsi Kepri yang hadir dalam pelantikan tersebut menyambut baik pelantikan kepengurusan IPEMI Kepri periode 2017-2022 ini.

Menurutnya Sekda IPEMI adalah himpunan pengusaha Muslimah yang cerdas, mandiri dan terampil. Karenannya, diharapkan ketua IPEMI terpilih diharapkan mampu menggiatkan pengusaha Muslimah di Kepri untuk terus berkontribusi dalam kemajuan Kepri serta menurunkan angka kemisikinan.

“Jalin komunikasi dengan Pemerintah Provinsi. Sesuai aturan dan prosedur yang berlaku, sehingga, keberadaan IPEMI dapat membantu Gubernur dan saya dalam mewujudkan Provinsi Kepri yang maju, sejahtera dan mandiri,” ujar Arif

Bacaan Lainnya

Acara pengukuhan ini mengusung tema “Kerja Cerdas”. Ketua IPEMI Kepri Anik Wahyuni,SE mengaku senang dengan respon baik atas pelantikan kepengurusan IPEMI kepri periode 2017-2022. “Ini adalah langkah awal kami untuk senantiasa mendukung terwujudnya kepri yang maju dan mandiri,” ujarnya.

Ditambahkannya, dirinya akan menjalin komunikasi dengan Pemerintah Provinsi Kepri dalam upaya mendukung kemajuan Kepri serta akan berusaha meningkatkan potensi-potensi yang dimiliki oleh Kepri, baik dari potensi sumber daya alamnya maupun sumber daya manusianya.

(Humas Pemprov Kepri)

Pos terkait