Serempet Tembok Pas Take Off, Pesawat India Tetap Terbang 4 Jam!

Trichy – Peristiwa nekat terjadi di maskapai Air India. Diduga, pilot tak sadar pesawatnya menabrak tembok saat take off dan masih terbang selama 4 jam.

Dilansir detikTravel dari AFP, Selasa (16/10), peristiwanya terjadi ketika pesawat hendak bertolak dari Kota Trichy, India menuju Dubai.

Awalnya kejadian itu diketahui oleh petugas bandara di negara bagian Tamil Nadu. Petugas bandara mengatakan, kalau pesawat tersebut menabrak tembok perimeter bandara.

“Hal ini telah disampaikan ke pilot di pesawat. Namun, pilot yang bertugas melaporkan kalau sistem operasi pesawat baik-baik saja,” ujar pihak Air India.

Bacaan Lainnya

Tidak ingin mengambil risiko, pesawat pun dialihkan ke Mumbai sebagai tindakan penjagaan. Untuk informasi, pesawat itu membawa sekitar 136 penumpang.

Pada akhirnya, pesawat itu tiba di Mumbai setelah 4 jam mengudara. Sekitar 130 penumpang akhirnya dipindahkan ke pesawat baru menuju Dubai.

Atas kejadian ini, dua pilot yang membawa pesawat itu akhirnya dilarang terbang selama beberapa waktu sampai proses investigasi usai.

Mendapati kejadian itu, Jumat lalu (12/10) Menteri Penerbangan Sipil India Suresh Prabhu meminta untuk melakukan pengecekan standar penerbangan untuk maskapai Air India.

“Keselamatan penumpang adalah hal penting bagi kita semua,” ujar Prabhu dalam tweetnya. (mb/detik)

Pos terkait