Tempel Juventus, Inter Yakin Persaingan Serie A Masih Terbuka

Metrobatam, Jakarta – Inter Milan sudah menempel Juventus di klasemen Serie A. Nerazzurri percaya persaingan terbuka mengingat musim masih panjang.

Sempat tersendat di awal musim, Inter lantas merangkai kemenangan di Serie A. Di empat pekan pertama, skuat besutan Luciano Spalletti cuma memetik satu kemenangan dengan sisanya sekali imbang dan dua kali kalah.

Selepas itu, La Beneamata merangkai enam kemenangan beruntun. Hasil itulah yang menempatkan Inter ke posisi dua klasemen sementara dengan 22 poin, tertinggal enam poin dari Juventus di puncak.

Bek Inter Sime Vrsaljko percaya persaingan masih terbuka, dengan musim menyisakan 28 pekan. Secara pribadi, pemain internasional Kroasia ini berharap minimal Inter finis di tiga besar.

Bacaan Lainnya

“Persaingan liga terbuka. Kami memulai dengan salah di awal dan kami sudah memulihkan diri dengan baik sekarang, tapi kami masih bisa berkembang,” ujarnya kepada Sky.

“Kami sungguh kuat. Kami tahu kami tangguh, tapi mudah saja kalau cuma bicara. Musim masih panjang, kami akan menjalani ini satu laga demi satu laga dan melihat di mana kami berakhir.”

“Saya jelas berharap untuk bermain di Liga Champions tahun depan, mengakhiri musim di tiga teratas Serie A,” imbuhnya dilansir Football Italia. (mb/detik)

Pos terkait